Monday 3 September 2012

Kerja Walau Bikin Stres Tinggi Lebih Sehat Ketimbang Tak Bekerja

Jakarta, Meski kerja kadang bisa menyebabkan stres, tapi sebenarnya ada banyak manfaat yang bisa didapatkan dengan bekerja dibandingkan tidak bekerja. Ini dia beberapa hal yang membuat bekerja baik untuk kesehatan.

Bukti ilmiah menunjukkan orang-orang yang bekerja cenderung menikmati hidup dan lebih bahagia serta sehat dibanding orang yang tidak memiliki pekerjaan.

Ini karena karakteristik kerja meliputi aktivitas, interaksi sosial, identitas dan status yang bermanfaat untuk kesehatan fisik dan mental. Sebaliknya orang yang tidak bekerja lebih sering mengalami gangguan mental dan stres.

Profesional perawatan kesehatan termasuk British Medical Association dan General Medical Council mengungkapkan bahwa ada beberapa kesepakatan yang didapat antara kesehatan dan bekerja, yaitu:

1. Kerja baik untuk kesehatan dan kesejahteraan
2. Tidak memiliki pekerjaan atau pengangguran umumnya buruk untuk kesehatan dan kesejahteraan
3. Kembali bekerja dapat meningkatkan kadar kesehatan seseorang

"Anda tidak harus 100 persen oke untuk kembali bekerja, semakin awal Anda dapat kembali bekerja maka akan lebih baik," ujar Professor Kim Burton, co-author dari Is work good for your health and well-being?, seperti dikutip dari NHS.uk, Senin (3/9/2012).

Berikut ini beberapa manfaat kesehatan yang bisa didapatkan seseorang jika ia bekerja, yaitu:

1. Menjauhkan depresi

Pernyataan kerja membuat orang tetap waras mungkin ada benarnya, karena kerja membuat seseorang jadi bertanggung jawab dan bisa membuat keputusan penting yang bisa melindungi seseorang dari depresi.

Dr Paul Holmes dari Manchester Metropolitan University menuturkan kurangnya kontak dan pengambilan keputusan bisa mengakibatkan hilangnya kontrol dan kelesuan yang pada gilirannya berujung dengan depresi.

2. Kerja memberi kesempatan untuk bergerak

Jika seseorang cermat mengambil kesempatan maka bekerja bisa mengajak orang bergerak atau melakukan aktivitas fisik seperti berjalan ke kantor, naik turun tangga atau ke kantor dengan menggunakan sepeda. Kondisi ini turut membantu meningkatkan jumlah kolesterol baik dalam tubuh dan mengeluarkan kolesterol jahat.

3. Terhubung dengan sosial

Penelitian menunjukkan orang yang memiliki hubungan baik dengan rekan kerja bisa membuatnya hidup lebih lama, merasa lebih bahagia dan kepuasan hidup. Aktivitas sosial yang baik turut membantu meningkatkan kesehatan.

4. Memberikan akses kesehatan yang lebih baik

Dengan bekerja seseorang akan mendapatkan asuransi dari perusahaan yang bisa membantunya mendapatkan akses kesehatan yang lebih baik seperti check up rutin dan pengobatan secara teratur.

Sumber : http://health.detik.com/read/2012/09/03/145525/2006385/763/kerja-walau-bikin-stres-tinggi-lebih-sehat-ketimbang-tak-bekerja

0 komentar:

Post a Comment